Mozilla Akan Meluncurkan Firefox Quantum Pada 14 November 2017

jadwal peluncuran firefox quantum

Persaingan ada di mana-mana. Bukan hanya perdagangan saja yang kental dengan nuansa persaingan. Di dunia teknologi informasi, persaingan terdapat di segala lini baik itu lini piranti keras maupun piranti lunak.

Piranti lunak utuk menyelancari internet juga tidak lepas dari persaingan. Para pengembang peramban (broswer) berlomba-lomba untuk menghadirkan peramban yang ringan, cepat, ramah pengguna dan memiliki rancangan yang menarik.

Persaingan dalam dunia peramban yang memang nyata sudah menggilas peramban yang dulu menjadi legenda seperti Netscape Navigator. Kita juga mendapati fakta bahwa peramban Opera saat ini menggunakan mesin Chromium. Persaingan peramban masih sangat seru antara Google Chrome, Mozilla Firefox dan Microsoft Edge.


Berita terbaru soal persaingan peramban ini adalah tentang Mozilla Firefox yang akan meluncurkan Firefox Quantum pada 14 November 2017 yang akan datang.

Firefox Quantum ini digadang-gadang akan menjadi peramban yang ringan dan makan sedikit memori RAM. Selain itu, peramban baru Mozilla ini diklaim akan memiliki kecepatan 2x lipat dari Firefox versi terakhir saat ini.

Sebagai tambahan, dikatakan bahwa Firefox Quantum akan memiliki rancangan yang indah dan intelijen.

Privasi untuk keamanan berselancar di internet juga merupakan hal yang penting. Mozilla pun menekankan mengenai kendali informasi daring ini melalui fitur private browsing yang diperkuat.

Sebagai pengguna internet yang menggunakan Firepfx sebagai peramban utama, Kombor.com tidak sabar untuk segera menjajal Firefox Quantum itu.

Komentar