Apakah Program Paid To Review Benar-Benar Bisa Menghasilkan Uang?

Paid to review, get paid to blog atau apalah namanya program-program blog for money tersebut dipercaya banyak orang sebagai sumber mendapatkan dolar dari internet melalui aktivitas ngeblog kita. Konon kita akan dibayar untuk menulis tentang produk, jasa atau website pemasang iklan. Konon banyak pula orang yang secara akumulasi telah mendapatkan belasan ribu dolar dari kegiatan ini. Apakah program paid to review, paid to post atau apalah namanya itu benar-benar ada dan apakan program-program itu benar-benar bisa memberikan pendapatan kepada penulisnya?

Saya sudah cukup lama mengetahui adanya program-program seperti itu tetapi saya tidak percaya begitu saja. Saya skeptis bahwa program-program seperti itu akan bisa memberikan penghasilan untuk saya. Selain itu, karena program-program tersebut mengharuskan kita menulis review dalam Bahasa Inggris, saya merasa bahwa duit dari program itu pasti sangat sulit dicari karena kemampuan Bahasa Inggris saya yang sangat kurang. Kalau jago Bahasa Inggris tentu saya akan lebih positif memandang program-program seperti itu.
Saya skeptis hingga akhirnya sebelum adanya kopdar Bloger Tangerang saya chating dengan Gadiez yang ingin mencairkan dananya di Paypal sekitar seratusan dolar.
"Dari mana duit itu? Adsense?"
"Bukan. Dari PTR."
"PTR, apa itu?"
"Paid To Review."
Saya baru ingat bahwa blog Gadiez memang penuh dengan posting berbahasa Inggris. Ternyata selama ini dia mengkuti program paid to review itu. Mata saya pun menjadi melek bahwa program PTR pun benar-benar bisa menghasilkan dolar. Saya ingin membuktikannya. Saya tidak ingin hanya mendengar saja sehingga ketika saya menceritakan hal itu kepada Sampeyan saya ini nampak seperti orang yang menceritakan sesuatu yang tidak saya pahami dengan benar.
Maka mendaftarlah saya ke SponsoredReviews. Blog yang saya pakai adalah blog katro ini. Tidak ada blog lain yang pernah saya tulis menggunakan Bahasa Inggris kecuali blog katro itu sehingga hanya blog itu yang bisa saya pergunakan. Setelah mendaftar saya kemudian memasukkan blog itu ke dalam akun saya. Dalam program ini kita bisa menambahkan beberapa blog kita. Persetujuan dari SponsoredReviews saya dapatkan dalam dua hari. Blog katro itu diterima.
"Hmm... lalu apa ya?"
Saya iseng saja mengklik tab Find Advertisers. Ada banyak peluang di sana. Di sebelah kanan nama setiap advertiser ada range harga yang ditawarkan. Kita harus mengajukan penawaran harga kita (memberi bid). Hm... waktu mendaftarkan blog penyedia layanan menganjurkan saya untuk memasang harga $10 - $20 untuk blog itu. Ternyata itu adalah harga maksimal yang bisa kita gunakan untuk melakukan penawaran. Kita tidak bisa menawar lebih dari $10 apabila kita memasang harga review di blog kita hanya $10. Harga penawaran review di blog katro itu saya naikkan menjadi $25 karena saya ingin menawar pekerjaan di atas $15. Buat apa saya menawar di bawah $10 kalau saya bisa menawar di atasnya? Lagipula ada satu advertiser yang saya incar dan saya menawar di angka $20. Saya akan mendapatkan $13 apabila penawaran saya diterima dan review saya disetujui advertiser.

Saya tidak tahu apakah memasang harga $25 terlalu tinggi untuk pemula seperti saya. Saya hanya berpandangan bahwa apabila kita memasang harga rendah dan di bawah $10, hanya pekerjaan-pekerjaan kecil yang bisa saya ambil. Ada loh, pekerjaan mereview yang bayarannya $50 - $500. Saya belum bisa ambil pekerjaan pada range tersebut. Maksimal $25 yang bisa saya ambil.
Eh, ... pekerjaan mereview yang saya tawar $20 dibeli oleh sebuah advertiser dan setelah tiga hari saya publikasikan saya mendapatkan informasi bahwa review saya diterima dan saya dibayar $13. Selisih sebesar $7 diambil oleh SponsoredReviews.com. Bayaran tersebut sudah dikirim ke akun Paypal saya. Hmm... ternyata gampang juga ya cari duit $13 di internet.

Program kedua yang saya ikuti adalah Smorty. Ini hampir sama dengan SponsoredReviews. Perbedaan terletak pada pemberian harga dan pekerjaan. Di Smorty, penyedia layanan yang memberikan harga untuk blog kita. Pekerjaan pun tidak kita cari sendiri tetapi advertiser yang akan memberikan. Blog katro saya itu oleh Smorty dihargai $6 per review. Rendah banget yak! Di Smorty semakin tinggi pagerank sebuah blog maka semakin tinggi pula harga bagi advertiser untuk direview oleh blog tersebut.

Melihat hal di atas, saya lebih suka mencari advertisers di SponsoredReviews daripada di Smorty. Ada tiga permintaan review yang sudah saya ambil dari Smorty tetapi belum ada yang disetujui oleh advertisers. Tiga kali $6 berarti $18. Iseng-isenglah kalau mereka semua menyetujui review saya. Kalau tidak setuju sih kebangetan, yang saya kasih harga $20 saja setuju kok.

Satu lagi program senada yang saya lamar tetapi blog katro saya belum disetujui karena selama 90 hari terakhir saya tidak membuat posting lebih dari 30 hari. PayPerPost namanya Lumayan ketat juga dan setelah saya intip dalemannya, harga-harga peluang untuk mereview di sana lumayan juga. Daripada bikin dosa bukain situs porno, anak-anak muda kita sebaiknya belajar sambil bekerja melalui program PayPerPost ini. Belajar? Ya belajar membuat review. Memperkaya penguasaan keterampilan menulis dengan Bahasa Inggris bagi yang masih katro seperti saya. Dan bekerja karena menulis review itu dibayar oleh advertisers. Lumayan kan?

Buzz!:
Baru saja saya naikkan harga review di blog katro saya menjadi $35.

Komentar

  1. katanya sponsoredreview.com itu ga mesti bahasa linggis, kang?
    saya baca di sini http://tehsusu.com/?p=399

    BalasHapus
  2. Pada aturan mainnya disebutkan bahwa review harus ditulis dalam Bahasa Inggris kecuali kalau disebutkan lain oleh advertiser. Dan sampai saat ini ketika saya mencari advertiser, belum ada yang mengatakan saya boleh menulisnya dalam bahasa lain.

    Tentu makin menarik kalau boleh mereview dalam Bahasa Indonesia.

    BalasHapus
  3. hai...sama dong kita, make SR :D

    BalasHapus
  4. Setuju kang memang sponosredreviews paling mudah dan cepet dapet duitnya. walaupun harus nunggu maximal 4 sampai 7 hari untuk diapprove, tapi jika dibandding dengan program sejenis sponsoreviews dah paling cepet, menurut pengalaman saya sih.

    BalasHapus
  5. Wah, pengen... Aku percaya kok Kang, soal-nya ada beberapa teman-ku yang sudah me-nangguk dari sini. Sayang mereka sekarang udah mundur dari situ, karena ke-sibuk-an yang menyita waktu mereka...

    Btw, thanks info-nya, jadi pengen jajal ah :)
    *mulai ber-pikir untuk punya hosting sendiri*

    BalasHapus
  6. wah marahi melek wae kang, pengeeen :D
    Tapi kok males hosting ya :(

    BalasHapus
  7. Makasih infonya Kang. Tapi saya belum bisa ikutan, lagi sibuk bener beberapa bulan ke depan sih. :D

    BalasHapus
  8. Kalau saya nothing to loose saja, Kang. Dapat syukur, nggak dapat nggak apa apa.

    BalasHapus
  9. @zee:
    Setelah baca tulisan Sampeyan, kombor.com ini saya masukkan juga ke SR. Masih nunggu approval. Kombor.Com saya pasangi harga $50.

    @Abi Bakar:
    Betul, Kang. Dari SR baru membuat 1 review dan dapat $13. Eh, kalau JohnCow.com itu pasang harganya $800 loh...

    @extremus dan Kang Anas:
    Nggak usah hosting sendiri. Lihat saja Honest Business Thoughts itu di Blogspot.

    @Goen:
    OK, Kang Goen. Kalau nggak sibk saja ikutannya.

    @Pak Dokter:
    Hehehe... lebih asyik kalau dapat kan.

    BalasHapus
  10. Hallo...mas..

    Menarik juga...tapi mo nanya dikit mas...saya belon punya blog trus kira-kira blog dengan tema apa yaa yg bisa disetujui oleh mereka?

    Trus ..mo nanya lagi mas...sekarang sering denger paid to play...ngerti nggak mas apa itu? trus berapa kira-kira penghasilannya...thanks mas...

    BalasHapus
  11. Cek yang anda dapat kemudian dikliringkan ke bank tempat anda menabung dan biasanya setelah itu uang akan dikonversi ke bentuk rupiah (sesuai tabungan yang dibuka). Bank2 yang menerima cek ini adalah bank2 besar seperti BCA, Lippobank, BII dll.

    Ada sebuah situs yang terbukti kebenarannya tentang hal ini yaitu situs Spedia.net. Untuk mendapatkan uang kita diharuskan mendaftar & mendownload program yang bernama SPEDIA BAR. Program ini dijalankan ketika kita mensurfing internet tanpa menganggu aktivitas browsing maupun mengurangi kecepatan akses.

    Jalankan program tsb selama kita online maka setiap menit anda akan diberi 1 poin yang akan dikonversi menjadi US$ 0,05. Anda dapat menjalankan program ini kapan waktu yang kita inginkan. Program yang dijalankan akan memunculkan banner kecil di bawah ampilan layar Internet Explorer.

    Program Spedia Bar berukuran kecil & cocok semua windows (Operating System). Pembayaran lewat cek akan dilakukan setelah saldo kita mencapai US150$/hari. jalani teur programnya dan cari anggota baru dibawah kamu. Anda dapat langsung daftar pada situs yang beralamat di www.spedia.net/cgi-bin/tz.cgi?run=show_svc&fl=8&vid=4076108

    BalasHapus
  12. wah PTR itu menarik loh mas, saya dua bulan ini dah terkumpul 650 $ di paypal, yah dikit seh dibanding yang lebih jagoan. tapi sambil belajar adsense dan affiliate juga menurutku juga bagus kok.
    coba cek link ini :

    http://www.bisnis-review.com/2008/01/34-sites-that-pay-bloggers-to-blog.html

    ada 34 program disitu. siapa tau tertarik.

    salam :
    uday
    http://udayabdurrahman.blogspot.com

    BalasHapus
  13. wah, sekarang kang ikutan PTR yach :) asik donk

    BalasHapus
  14. Saya barusan daftar kang, pake refereal sampeyan.. mudah2an diapprove.. kalo diapprove lumayan dapet biaya buat nutup biaya akses internet, hosting dan domain..

    BalasHapus
  15. Mudah-mudahan segera disetujui dan segera menjadi lumbung dolar.

    BalasHapus
  16. boleh nanya ya... aku sebenarnya tertarik sekali dengan topik ini dan kepingin mendaftar. Akan tetapi blogku baru berjalan beberapa bulan tarfiknya masih kecil serta berbahasi Indonesia. Apakah bisa mendaftar, mohon saran. Jika bersedia jawaban kirim ke email: yasugir@gmail.com Terimakasih

    BalasHapus
  17. Sejak ikut program ini blog gw jd ga menarik buat netter indo, coz bhsnya inggris semua.. :(
    Alhamdulillah tiap bulan rata2 200dollar dr hasil reviews. Semoga semakin meningkat :)
    Ingat, jgn cm py satu keranjang, bikin 2 keranjang.. :) hiwhiw.. (hiwhiw.com) :D

    BalasHapus
  18. Yuhuuu... saya juga dah dapat loh :) yah pokoknya jangan segan cari duit di internet. Ambil dollarnya tapi jangan ambil ideologinya! OK.

    BalasHapus
  19. @ysugiri:
    Sudah diemail ya.

    @MaZ WiWiD:
    Nggak menarik buat netter Indo tapi dapat 200 dolar per bulan mah nggak apa-apa. Hehehe...

    @Jaisy01:
    Selamat deh.

    BalasHapus
  20. [...] tanggapannya atas tulisan saya yang berjudul Apakah Program Paid To Review Benar-benar Bisa Menghasilkan Uang, Bung Uday menunjukkan pada halaman yang menginformasikan 34 situs yang membayar bloger untuk [...]

    BalasHapus
  21. Tertarik sih, cuman kalo blog kita gada isinya sama sekali (alias kosong!) dan gak pernah aktif apa bisa di approve ama PTR mas?!

    BalasHapus
  22. Mas Wid ...

    Kalau berkenan, aku mau dong diajarin, lumayankan uangnya nanti bisa buat bantu Emak ma Bapak trs juga buat ikut kursus

    Terimakasih ya Mas

    BalasHapus
  23. MaZ WiWiD ada pertanyaan dari Nadila nih.

    BalasHapus
  24. lagi nyoba2 daftar ni mas... doain ya.. btw nyairin cek paypal gimana ya?

    BalasHapus
  25. keren banget postnya sangat membantu

    BalasHapus
  26. saya kok malah di tolak sama sponsoredreview...sedih

    BalasHapus
  27. Jangan sedih, Mas. Masih banyak yang lain. Ada smorty, blogvertise, dll.

    BalasHapus
  28. Lg mo belajar review, meskipun blog msh br, makasih infonya

    BalasHapus
  29. di situ di minta no credit card,apa harus diisi,bagaimana keamanannya,bagaimana kalau tidak punya CC?bukankah memberikan nomor credit card kepada orang lain berbahaya?

    BalasHapus
  30. Bagus postingannya kang dan saya yakin banyak berguna bagi teman2 yang mau gaung ke program paid review.
    buat yang terganjal sama bahasa inggrisnya, boleh cek ke sini:
    kerjasampinganaja.blogsome.com

    BalasHapus
  31. yoi, paid review, jika dibanding adsense, relatif lebih cepat menghasilkan. dari sekian paid review, favorite saya reviewme, blogvertise, payperpost dan linkworth.

    oh ya, saya juga bagi2 tips seputar paid review. silakan mampir. trims

    BalasHapus
  32. [...] blogger ato wordpress tu lebih baik..n..klo qt publish di FS BLOG…qt ga akan isa dpt offer review,(lebih jauh baca juga disini)..(bagi blog ber PR 2 lbh..traffic [...]

    BalasHapus
  33. benar mas. saya tahu teman saya sendiri tiap 2 minggu mencairkan uang dari SponsoredReviews.

    BalasHapus
  34. dari pada bingung cari kerja ... mending ada dana beli laptop atau komputer:-?
    trus langganan ISP termuuuuuuuurrrrrrrrraaaah ...:-"
    melototin internet ... daftar PTC, PTR atau semacamnya ... dapet duit, buat beli kebutuhan dan lainnya.:n/
    Berjuang, dan berjuang ...
    ada program baru ...
    www.yuwie.com/love4u
    program ngeblog, ganti pic, kenalan yang dibayar ...
    SELAMAT MENCOBA YA ...;)

    BalasHapus
  35. memang akhir-akhir ini cari duit dari paid review makin lumayan, setelah krisis ini saya kira akan menurun, eh justru advertiser makin banyak, sukses selalu mas :)

    BalasHapus
  36. kl mau gabung and dpt duit di paid to review,gabung aja di ciao.com bro and sis..

    BalasHapus
  37. bloggerwave saya udah 3 review belum dibayar gimana ya...saya takutnya si bloggerwave tu SCAM

    BalasHapus
  38. waduh jalan saya msh panjang ni mas, br mulai bangun site untuk naikin PR biar bisa dpt job PTR, dah ga sabar juga nih....Thx

    BalasHapus
  39. Dasar Oon! aku g ngerti yang sampean bahas

    BalasHapus
  40. Tertarik banget nih ikut ini bisnis. Tapi katanya PR blog kita bisa turun. Nah yang ini lebih repot.Naikin PR susah2 eh tiba2 turun karena program paid review ini.

    BalasHapus
  41. siiip kang, aku selama ini malah menggantungkan hidupku dari paid review kang. Aku punya bbrp blog ysng ku ikutkan.

    Terus aku buka lapak juga lho...
    Kalo ada temen2 yg bhs Inggrisnya kurang, aku bisa bantuin nulisnya. Mampir aja ke blogku ya.

    BalasHapus
  42. salah satu blogku untuk ikutan paid review. Lumayan... lah

    BalasHapus
  43. ayo update lagi dong program PTR yang lainnya:)

    BalasHapus
  44. wach pengen juga ikutan..tapi blog saya masih beru/newbie..gmana ya??? he..he

    BalasHapus
  45. [...] --- -- --- -- ------- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- -- [...]

    BalasHapus
  46. [...] -------------------------------------------------------------------------------------------_________________________------------------------------------------------------------------------------- [...]

    BalasHapus
  47. Saya sangat menyukai program ini. saya melihat prospek yang baik untuk kedepannya.

    BalasHapus
  48. Apakah bisa dalam 1 website berPageRank 3 atau keatas, mengikuti Program Paid to Review(PTR) lebih dari satu?

    dan Bagaimana jika Page Rank kita menurun langsung NOL atau SATU? apakah kita masih bisa tetap ikut PTR lagi?

    BalasHapus
  49. dzofar.com ku aku ikutkan reviewme.com lumayan sudah dapat 13,5 dolar.. hahaha.. bulan depan bayaran lagi 15 dolar.. lumayan khan buat beli kaos.. hahahah...

    tapi dzofar.com ku direject sama sponsored review.. hohoho...

    saatnya ngeklik program yang lain...

    BalasHapus
  50. bagaimana sih caranya untuk daftar PTR dan yang langsung bisa me launching blog saya dan kemudian bisa masuk ke paypal saya?

    mohon bantuannya karena saya masih termasuk pemula dan belum mengenal jauh tentang carakerja PTR.
    Terimakasih.

    BalasHapus

Posting Komentar