Charger Mito Impact Android One Rusak, Bagaimana Mito?

Waktu Android One meluncur di Indonesia, saya membeli 2 buah Mito Impact via BliBli.com karena tertarik dengan spesifikasi dan jaminan menggunakan versi Android yang baru. Untuk urusan update ke versi Android terbaru tidak masalah karena saat ini Mito Impact Android One sudah memakai Android 5.1.1. Yang jadi masalah pada Mito Impact adalah charger yang rusak.

Saya beli Mito Impact 2 unit dan ternyata dua-duanya rusak kepala chargernya. Awal saya tahu masalah itu karena istri dan anak mengeluh Mito Impact tidak bisa dicas. Kedua hp Android One itu baru bisa dicas menggunakan charger bawaan powerbank Hyppo.

mito impact


Karena posisi saya di Jakarta sedang posisi hp di Jogja, saya tidak bisa memastikan apa yang jadi masalah pada hp Mito Impact itu. Istri saya bilang kabel datanya tidak bisa dipakai ngecas dan baru bisa setelah pakai kabel data bawaan powerbank Hyppo. Dalam pikiran saya kok bisa kabel data 2 utas milik Mito Impact rusak semua...

Saat pulang ke Jogja, saya coba ngecas Mito Impact menggunakan charger bawaannya dan kabel data bawaannya. Dua charger saya coba semua. Tidak bisa. Kabel data saya ganti dengan kabel data hp lain yang saya miliki. Tetap tidak bisa. Lalu, kepala charger saya ganti dengan kepala charger Lenovo dan kabel data tetap memakai kabel data bawaan Mito Impact. Ternyata bisa. Kedua hp Mito Impact saya coba cas dengan kepala charger Lenovo dan dengan kabel data bawaan Mito Impact. Semua kabel data bawaan Mito Impact bisa dipakai. Simpulan saya, yang rusak adalah kepala charger Mito Impact.

Pagi ini saya cari di Google dengan kata kunci "charger mito impact rusak", ternyata banyak yang mengalami kejadian seperti saya. Banyak yang kepala chargernya rusak. Silakan yang empunya Mito mencari di internet soal charger Mito Impact yang rusak itu dan mengambil tindakan yang diperlukan.

Hal yang kedua yang menjadi keluhan anak saya terhadap Mito Impact adalah hp Android One itu tidak bisa diatur untuk melakukan penyimpanan ke kartu memori. Ini adalah hal yang aneh lagi. Mito Impact membekali pengguna dengan kartu memori tetapi penyimpanan tidak bisa diatur ke kartu memori. Mendapat keluhan itu awalnya saya nggak yakin tetapi setelah mencoba mengatur sendiri, ternyata memang tidak bisa. Kamera tidak bisa diatur untuk menyimpan foto dan video di kartu memori. Lalu masuk ke Settings > Storage tidak ada pilihan untuk menyimpan secara default ke kartu memori (Default Write Disk).

Karena dua masalah itu anak saya kecewa dengan Mito Impact dan minta ganti hp. Hadeuh... Mito Impact bagaimana sih!

Komentar

  1. Masalah charger mito impact memang seperti itu
    Saya tdk akn komentar
    Saya cm mau komentar dengan penyimpanan yg tdk bisa ke external memory
    Sejak android 5.0 keatas memang tdk visa untuk menyimpan ke external memory
    Tetapi masih memungkinkan jika memakai aplikasi pihak 3
    Jadi bukan mito impact-nya
    Tapi ini dari android-nya
    Secara android one adalah murni dari google
    Belum dimodif
    Beda dengan pabrikan lain non nexus dan android one
    Mereka sudah merubah sesuai dengan settingan mereka
    CMIIW

    Salam

    BalasHapus
  2. Lanjutan...
    Tanpa pihak ke-3 pun sebenarnya bisa
    Cuma harus manual
    Mungkin bisa dicoba aplikasi pengganti camera spt cam 360
    Atau pengganti photo seperti QuickPic
    Dan aplikasi file manajer seperti ES file manager
    CMIIW
    Salam

    BalasHapus

  3. HOT PROMO : TOGEL ONLINE TERPERCAYA
    ▶ Bonus New Member 10Rb dengan syarat Minimal Deposit 50rb
    ▶ BONUS Setiap DEPOSIT 2%
    ▶ Referal Terbesar : 2% !! Seumur Hidup
    ▶ Discount terbesar dari 29% – 66%
    ▶ Roda Keberuntungan ( Bonus Spin dari Total Betting ) NEW

    ▶ Pin BBM : D1A279B6/7B83E334(Full)
    ▶ Skype : Poin.4D
    ▶ WhatsApp : +85598291698
    ▶ Wechat : +85598291698
    ▶ Line : +85598291698
    poin4d.com

    BalasHapus

Posting Komentar