Pengalaman 6 Tahun Memakai Mobil Toyota Agya

Keluarga kecil kami memakai Toyota Agya sebagai kendaraan keluarga kami. Kami memilih Toyota Agya dengan tipe G AT TRD karena menurut kami mobil itu dalam penilaian kami terkesan kompak, bandel dan tentu saja irit. Selain itu, ukuran Toyota Agya memudahkannya untuk keluar masuk gang menuju rumah kami yang tidak lebar. Mengenai merek mobil Toyota-nya, dasar pertimbangan kami adalah karena banyak dan luasnya jaringan purna jual merek mobil ini sehingga kami tidak khawatir apabila sedang bepergian memerlukan pelayanan bengkel atau pun suku cadang.

Toyota Agya Tipe G/Toyota Indonesia

Sudah enam tahun keluarga kami memakai mobil Agya dan alhamdulillah sampai saat ini mobil kami itu masih nyaman kami gunakan. Mesin mobil kami belum pernah mengalami kerusakan. Kalau baret-baret di bodi mobil biasa lah, namanya juga mobil sering dipakai. Kadang ditabrak sepeda motor, menyerempet trotoar atau tembok, serempetan dengan mobil lain atau sekedar dicakar kucing. Tentunya kalau baret-baret hampir semua mobil bisa mengalami. Mesin rusak yang belum tentu karena bergantung pada gaya mengemudi dan juga kedisiplinan untuk melakukan perawatan mobilnya.

Mobil Agya kami sudah beberapa kali kami pergunakan untuk perjalanan jauh Jogja - Jakarta. Alhamdulillah bawaannya enak dengan posisi kemudi dan tempat duduk pengemudi yang ergonomis membuat mengemudi terasa nyaman sehingga mengemudi jarak jauh dengan Toyota Agya ini tidak melelahkan. Untuk melaju di jalan tol nyaman, untuk melaju di atas jalur Pantura Jawa Tengah dan Jawa Barat juga asik. Bahkan, untuk kontur jalanan yang menanjak mulai dari Secang - Temanggung - Parakan - Sukorejo - Ngadirejo - Weleri pun mobil kecil kami itu pun tidak ngos-ngosan.

Nggak cuma itu, mobil Agya kami pernah kami bawa ke Dieng sampai ke Telaga Warna, Kawah Sikidang dan Komplek Candi Arjuna. Pernah juga kami bawa ke Bandungan di Kabupaten Semarang, kami bawa naik sampai ke Pondok Kopi Sidomukti. Ke Candi Gedong Songo juga pernah. Kalau yang seputaran Yogyakarta, semuanya enteng dilibas Agya baik itu Kaliurang, Kalibiru, Hutan Pinus Mangunan, Bukit Bintang maupun Tebing Breksi.

Oh ya, selain jaringan purna jual yang banyak dan luas serta suku cadang yang mudah dicari, aksesoris mobil Toyota pun banyak tersedia dan mudah dicari. Saat ini banyak toko aksesoris yang jual aksesoris Toyota sehingga kami bisa menemukan dengan mudah aksesoris untuk mobil kami apabila kami memerlukan.

Bicara mengenai mobil Toyota tentu kami ingat dengan Auto2000. Kami tahunya dulu Auto2000 itu melayani penjualan dan pelayanan servis mobil Toyota. Auto2000 ini sudah lama memiliki website. Ternyata, website Auto2000.co.id sekarang sudah bertransformasi menjadi Auto2000 Digiroom. Auto2000 Digiroom saat ini menjadi sebuah ecommerce site untuk penjualan mobil, suku cadang dan aksesoris resmi Toyota. Keren banget! Kini pecinta mobil Toyota bisa melakukan pembelian kendaraan baru, purna jual, suku cadang, aksesoris, trade in atau pembelian mobil bekas semudah menggerakkan jempol di layar smartphone. Pelanggan akan merasakan pengalaman platform digital melalui Auto2000 Digiroom yang sama baiknya dengan yang diterima di Cabang Auto2000. Itu yang oleh Auto2000 disebut konsep ‘seamless end-to-end customer experience’.

Nggak hanya itu saja loh, Auto2000 juga memiliki aplikasi Auto2000 Mobile baru yang membuat pelanggan semakin mudah melakukan perawatan mobil Toyota mulai dari pemesanan Toyota Home Service (THS), melacak status servis sampai melakukan simulasi perhitungan pembiayaan (leasing). Wow, Auto Digiroom jadi seperti showroom Toyota di saku pelanggan yang membuat segala urusan Toyota lebih mudah.

Komentar