Masya Allah, Inilah 45 Manfaat Buah Bit Untuk Kesehatan dan Kecantikan

Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

Kawan-Kawan semua, video ini akan menjelaskan manfaat buah bit untuk kesehatan dan kecantikan, cara mengonsumsinya dan bahayanya apabila dikonsumsi berlebihan. Silakan disimak baik-baik, ya.

Kawan-Kawan, buah bit atau dalam bahasa Inggris disebut bitruts adalah salah satu sayuran yang dikenal luas dengan warna merah keunguannya. Buah bit termasuk tanaman dari golongan Amaranthaceae-Chenopodiaceae, dan mereka masih satu jenis dengan sayur lobak dan jenis sayuran lain yang memiliki akar. Buah bit Ini memiliki rasa yang sedikit manis, dengan tekstur yang lembut.

Meski namanya buah bit, tanaman ini bukanlah buah-buahan. Ia adalah tanaman yang berasal dari keluarga Amaranthaceae chenopodiaceae ini masih satu keluarga dengan sayuran lobak juga sayuran berakar yang tumbuh di dalam tanah.

Dulu, masyarakat di Afrika mengonsumsi buah ini untuk diambil kandungan dan khasiatnya. Mereka percaya kandungan buah bit dapat bermanfaat untuk kesehatan tubuh.

Kandungan Nutrisi Buah Bit;

Buah bit memiliki kandungan nutrisi yang cukup banyak dan diperlukan oleh tubuh. Bukan hanya bagian umbinya saja yang bisa dikonsumsi, tetapi daun dari buah bit juga bisa lho Kawan-Kawan olah menjadi hidangan.

Dalam satu buah bit, Kawan-Kawan bisa menemukan berbagai vitamin dan mineral, seperti vitamin C, folat, kalium, magnesium, sodium dan zat besi.

Sementara pada daun buah bit, Kawan-Kawan akan menemukan protein, fosfor, zinc, serat, vitamin B6, tembaga, mangan, vitamin A, potasium juga zat besi yang lebih tinggi dari sayuran bayam.

Selain itu, buah bit juga mengandung antioksidan dan rendah kalori. 

Berikut daftar nutrisi dalam setiap 100 gram buah bit: Kalori: 44, Protein: 1,7 gram, Lemak: 0,2 gram, Serat: 2 gram, Vitamin C: 6% dari Angka Kecukupan Gizi (AKG), Folat: 20% AKG, Vitamin B6: 3% AKG, Magnesium: 6% AKG, Potasium: 9% AKG, Fosfor: 4% AKG, Mangan: 16% AKG, dan Zat besi: 4% AKG.;

Berikut ini adalah informasi tentang manfaat buah bit yang dikumpulkan dari berbagai sumber:

1. Cocok untuk Menurunkan Berat Badan;

Selain rendah kalori dan lemak, buah ini tinggi kandungan air sehingga cocok untuk dijadikan menu diet penurun berat badan. Meskipun kandungan kalorinya rendah, bit mengandung protein dan serat dalam jumlah sedang. Keduanya adalah nutrisi penting untuk mencapai dan mempertahankan berat badan yang sehat.

Serat dalam bit juga dapat membantu menurunkan berat badan dengan mengurangi nafsu makan dan meningkatkan perasaan kenyang, sehingga mengurangi asupan kalori secara keseluruhan. Saat diet Kawan-Kawan juga tak perlu bingung bagaimana cara memenuhi kebutuhan nutrisi lain, karena buah bit mengandung hampir semua vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh.;

2. Membantu Menjaga Tekanan Darah;

Penyakit jantung, termasuk serangan jantung, gagal jantung dan stroke, merupakan salah satu penyebab utama kematian di seluruh dunia dan tekanan darah tinggi adalah salah satu faktor risiko utama perkembangan kondisi ini.

Penelitian di Hypertension Journal telah menunjukkan bahwa bit dapat secara signifikan menurunkan tekanan darah hingga 4 sampai 10 mmHg hanya dalam beberapa jam. Efeknya juga tampak lebih besar untuk tekanan darah sistolik, atau tekanan saat jantung berkontraksi, daripada tekanan darah diastolik, atau tekanan saat jantung rileks. Pengaruh ini diduga lebih kuat untuk bit mentah daripada bit yang dimasak.

Efek penurun tekanan darah ini kemungkinan besar disebabkan oleh konsentrasi nitrat yang tinggi dalam bit. Pada tubuh manusia, nitrat makanan akan diubah menjadi oksida nitrat, yakni molekul yang melebarkan pembuluh darah sehingga membuat tekanan darah turun. Kadar nitrat darah tetap tinggi selama sekitar enam jam setelah makan diet nitrat.

Oleh karena itu, bit hanya memiliki efek sementara pada tekanan darah, dan konsumsi rutin diperlukan untuk mengalami penurunan tekanan darah dalam jangka panjang.;

3. Menjaga Kesehatan Mata;

Buah bit ternyata juga bisa mendatangkan manfaat untuk mata. Ini karena kandungan lutein atau zeaxanthin akan menjaga kesehatan makula dan retina pada mata. Buah bit juga mengandung vitamin C yang bisa menjaga tingkat kelembapan serta mencerahkan penglihatan.

Nah, untuk mereka yang memiliki risiko katarak, konsumsi buah bit juga disarankan karena kandungan beta karoten di dalam buah bit yang merupakan salah satu bentuk vitamin A. Vitamin A ini telah lama diyakini menjadi salah satu antioksidan kuat yang dibutuhkan dalam berbagai fungsi vital tubuh, termasuk mata.;

4. Meningkatkan Ketahanan Fisik;

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa diet nitrat dapat meningkatkan kinerja atletik. Oleh karena itu, tidak mengherankan jika para atlet kerap mengonsumsi buah bit.

Dari penelitian yang diterbitkan di Cell Metabolism Journal, nitrat sendiri akan memengaruhi kinerja fisik dengan meningkatkan efisiensi mitokondria, yang bertanggung jawab untuk menghasilkan energi di sel tubuh kita.

Dalam dua penelitian yang melibatkan tujuh hingga delapan pria, mengonsumsi 17 ons atau sekitar 500 mililiter jus bit setiap hari selama 6 hari ternyata mampu memperpanjang daya tahan mereka selama latihan intensitas tinggi sebesar 15 sampai 25%.

Makan bit juga dapat meningkatkan performa bersepeda dan atletik serta meningkatkan penggunaan oksigen hingga 20%.

Penting untuk dicatat bahwa kadar nitrat darah mencapai puncaknya dalam waktu 2 sampai 3 jam. Oleh karena itu, untuk memaksimalkan potensinya, sebaiknya konsumsi bit 2 sampai 3 jam sebelum pelatihan atau kompetisi.;

5. Mengatasi Inflamasi dalam Tubuh;

Peradangan atau inflamasi yang kronis dikaitkan dengan sejumlah penyakit, seperti obesitas, penyakit jantung, penyakit hati, dan kanker. Nah, buah bit mengandung pigmen yang disebut betalains, yang berpotensi memiliki sejumlah sifat anti-inflamasi.

Pada penelitian yang dilakukan kepada tikus, jus bit dan ekstrak bit telah terbukti mengurangi peradangan ginjal pada tikus yang disuntik dengan bahan kimia beracun yang diketahui dapat menyebabkan cedera serius. Namun penelitian pada manusia diperlukan untuk menentukan apakah bit dapat digunakan untuk mengurangi peradangan.

Sementara satu studi pada manusia dengan osteoartritis menunjukkan bahwa kapsul betalain yang dibuat dengan ekstrak bit mengurangi rasa sakit dan ketidaknyamanan yang terkait dengan kondisi tersebut.;

6. Meningkatkan Kesehatan Pencernaan;

Serat makanan merupakan komponen penting dari pola makan yang sehat. Asupan serat yang cukup setiap hari telah dikaitkan dengan banyak manfaat kesehatan, termasuk kesehatan pencernaan. Dalam satu cangkir bit mengandung 3,4 gram serat, sehingga bisa dikatakan bahwa buah ini adalah sumber serat yang baik.

Serat yang ada dalam buah bit akan melewati pencernaan dan menuju ke usus besar, di mana ia akan memberi makan bakteri usus baik dan membuat feses lebih mudah dikeluarkan. Serat juga dapat meningkatkan kesehatan pencernaan, membuat B A B Kawan-Kawan tetap teratur dan mencegah kondisi buruk pencernaan seperti sembelit, penyakit radang usus dan divertikulitis.

Hebatnya lagi, serat juga telah dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit kronis termasuk kanker usus besar, penyakit jantung, dan diabetes tipe 2.;

7. Baik untuk Kesehatan Otak;

Fungsi mental dan kognitif bisa menurun secara alami seiring bertambahnya usia. Bagi beberapa orang, penurunan ini bisa terjadi secara signifikan dan dapat menyebabkan kondisi seperti demensia. Tak hanya itu, penurunan aliran darah dan suplai oksigen ke juga otak dapat menyebabkan penurunan fungsi kognitif.

Menariknya, nitrat dalam buah bit juga dapat meningkatkan fungsi mental dan kognitif dengan meningkatkan pelebaran pembuluh darah. Dengan demikian, ia mampu meningkatkan aliran darah ke otak. Bit telah terbukti meningkatkan aliran darah ke lobus frontal otak.

Area ini terkait dengan proses berpikir, seperti pengambilan keputusan dan memori kerja. Namun, tampaknya penelitian akan manfaat buah bit untuk otak masih perlu dikaji. Terutama untuk meningkatkan fungsi otak dan mengurangi risiko demensia.;

8. Dapat Mencegah Penyakit Kanker;

Khasiat buah bit yang sangat besar adalah dapat mencegah berbagai macam penyakit termasuk kanker. Seperti yang kita ketahui bahwa kanker merupakan salah satu penyakit yang harus dicegah dan jangan sampai muncul pertumbuhan sel kanker.

Untuk mencegah risiko kanker kita bisa mengonsumsi buah bit karena mengandung antioksidan tinggi. Antioksidan memiliki fungsi sebagai penangkal radikal bebas yang bisa memicu pertumbuhan sel kanker.

Tentunya radikal bebas ini sulit kita hindari, apalagi yang beraktivitas diluar rumah. Radikal bebas bisa berupa asap kendaraan, pabrik hingga asap rokok. Jadi lakukan lah pencegahan jika memang anda tidak bisa menghindari radikal bebas dengan memakan buah / sayur yang mengandung antioksidan tinggi seperti umbi bit.;

9. Dapat Meningkatkan Imunitas;

Sistem imum merupakan faktor yang sangat penting dan perlu ditingkatkan agar tidak mudah terserang penyakit. Untuk meningkatkan sistem imun, kita bisa mengonsumsi buah dan sayur yang mengandung banyak nutrisi dan tentunya mengandung vitamin C.

Vitamin C memiliki peran penting dalam mencegah masuknya radikal bebas sehingga tubuh akan lebih aman dari serangan penyakit. Kandungan nutrisi yang begitu banyak pada buah ini juga bisa mempengaruhi kekebalan tubuh kita dari ancaman virus dan bakteri.;

10. Mencegah Anemia; 

Orang yang memiliki kadar zat besi rendah terkadang dapat mengembangkan kondisi yang disebut anemia defisiensi besi. Untuk mencegahnya, maka diperlukan penambahan makanan dengan zat besi tinggi seperti buah bit. Jika Kawan-Kawan sedang hamil atau menyusui, maka kebutuhan zat besi juga lebih tinggi dan Kawan-Kawan harus mewaspadai gejalanya seperti Kelelahan, pusing, Sesak napas, Sakit kepala, dan Detak jantung cepat.;

11. Melindungi Organ Hati;

Jus bit mengandung antioksidan, vitamin A, vitamin B-6, dan zat besi. Senyawa ini membantu melindungi hati dari peradangan dan stres oksidatif sekaligus meningkatkan kemampuannya untuk mengeluarkan racun dari tubuh. 

Mengutip Medical News Today, asupan ekstrak akar bit pada tikus dengan gangguan hati cenderung dapat meminimalkan terjadinya kerusakan hati dibandingkan dengan tikus yang tidak menerima asupan akar bit.

Namun karena masih terbatas hanya dilakukan pada tikus, efek kepada manusia masih perlu diteliti lebih dalam.;

12.Bermanfaat untuk Kesuburan;

Apakah Kawan-Kawan juga memiliki masalah terkait kesuburan? Jangan khawatir, karena buah bit juga bisa dimanfaatkan untuk meningkatkan kesuburan. Ini karena buah bit merupakan sumber dari antioksidan resveratrol yang dianggap mampu memerangi ketidaksuburan terkait usia.

Selain itu, mengutip dari Harley Street Fertility Clinic, buah bit juga kaya akan nitrat yang bisa meningkatkan aliran darah sehingga implantasi embrio ke rahim jadi lebih lancar. Nitrat yang terkandung di dalamnya mudah diserap oleh lambung dan usus halus, sehingga konversinya menjadi oksida nitrat menjadi lebih cepat. Khasiat buah bit untuk kesuburan bahkan diduga bisa dirasakan dalam waktu 12 hari.;

13. Menjaga Kesehatan Jantung;

Salah satu mineral yang terkandung pada buah bit adalah kalium. Jika kita kekurangan mineral kalium maka bisa terjadi penurunan kinerja otot dan terganggunya organ jantung. Untuk itulah kebutuhan kalium harian kita bisa berasal dari buah dan sayur termasuk umbi bit. Kalium sendiri memiliki fungsi penting dalam menekan senyawa homosistein.

Senyawa inilah yang menjadi penyebab kinerja jantung kita terganggu. Sebenarnya buah ini masih mengandung banyak sekali mineral yang dibutuhkan tubuh termasuk mangan dan magnesium.;

14. Menambah Energi dan Stamina;

Melakukan aktivitas sehari-hari memang membutuhkan tubuh yang bertenaga dan vit. Timbulnya rasa lelah yang cepat merupakan akibat dari kekurangan nitrat sehingga pembakaran oksigen ketika beraktivitas meningkat.

Karena itu, disarankan bagi yang memiliki aktivitas berat, olahraga, maupun atlet untuk mengonsumsi jus buah bit. Hal ini karena kandungan nitrat dalam buat bit akan menurunkan rasa capek dan juga mencegah pembakaran oksigen terlalu cepat. Khasiat yang satu ini bisa kita dapatkan dengan meminum jus umbi bit sebelum beraktivitas berat.

15. Mengontrol Gula Darah;

Ada sebuah penelitian di Islandia yang menyatakan kandungan buah bit yang kaya akan serat dapat mengurangi hiperglikemia. Dengan mengkonsumsi jus buah bit dikatakan mampu menekan glikemia akibat tingginya kadar gula darah dalam tubuh.;

16. Pembersih Racun Pada Hati Dan Ginjal;

Organ ginjal dan hati sebenarnya bisa melakukan pembuangan racun sendiri melalui proses alami. Organ ginjal merupakan organ yang berfungsi untuk menyaring darah, tentunya akan terkumpul kotoran pada ginjal yang perlu dikeluarkan.

Sedangkan hati memiliki fungsi dalam pembuangan racun dalam darah. Kedua organ tersebut dapat melakukan detoks secara maksimal dengan bantuan buah bit. Hal ini diperkuat dengan hasil penelitian pada tikus yang sudah mengalami kerusakan sel. Setelah diberi makan buah bit secara rutin ternyata hasilnya tikus tersebut semakin sehat.

Sebab itulah untuk memperoleh manfaat buah bit yang satu ini, kita bia mengonsumsi secara rutin buah bit. Sayangnya buah ini masih jarang ditemui di pasar tradisional.;

17. Mengurangi Kolesterol Jahat;

Manfaat buah bit mengandung khasiat yang begitu besar yakni untuk membantu menurunkan kolesterol. Seperti yang kita ketahui bahwa kolesterol jika tidak ditangani maka bisa berakibat buruk bagi kesehatan kita. Unutuk mencegah kolesterol, kita bisa mengonsumsi makanan yang tidak memiliki lemak jenuh tinggi.

Sebab, lemak jenuh dapat memicu timbulnya kolesterol yang semakin parah. Disarankan juga untuk pencegahan dan penurunan kolesterol, kita memerlukan asupan vitamin dan nutrisi yang salah satunya terkandung dalam buah bit.;

18. Mencegah Osteoporosis;

Menurut Pusat Medis Universitas Maryland, senyawa betain membantu menurunkan kadar homosistein dalam tubuh. Penumpukan homosistein yang berlebihan dalam tubuh ini dapat meningkatkan risiko osteoporosis, terutama pada orang dewasa yang lebih muda.

Kandungan kalsium dan mineral seperti tembaga dan magnesium juga dapat meningkatkan metabolisme tulang.;

19. Mencegah Gangguan Pernafasan;

Kandungan vitamin C dalam akar bit bisa mencegah gejala asma sekaligus meningkatkan sistem kekebalan tubuh melalui banyak cara. Tak hanya berperan sebagai antioksidan yang mampu melawan radikal bebas, vitamin C juga mampu merangsang aktivitas sel darah putih sehingga infeksi dan penyakit akibat jamur, virus, maupun bakteri menjauh. Bonus lain datang dari betakaroten yang efektif mencegah kanker paru-paru.;

20. Untuk Pengobatan Diabetes;

Panyakit diabetes merupakan salah satu penyakit yang berbahaya yang diakibatkan karena kadar gula darah dalam tubuh sangat tinggi. Untuk mengatasi penyakit ini, kita bisa mengonsumsi buah bit secara rutin karena memiliki kegunaan dalam meningkatkan produksi insulin.

Kandungan asal Alpha Lipoic dalam buah bit juga bagus dalam membantu menurunkan kadar gula darah. Kita bisa mengambil manfaat buah bit ini dengan cara menjadikannya jus segar. Disarankan untuk penderita diabetes atau yang belum terkena untuk rutin mengonsumsi buah bit.;

21. Mengatasi Alergi Dan Iritasi;

Biasanya orang mengalami alergi karena bersentuhan langsung, memakan, atau meminum sesuatu. Alergi juga bisa diakibatkan oleh radikal bebas yang bisa menimbulkan gejala iritasi pada kulit, mata, dan lainnya.

Hal ini memang perlu diatasi dengan memakan buah atau sayur yang banyak mengandung antioksidan. Kita bisa memakan buah bit secara rutin karena mengandung antioksidan tinggi yang bagus untuk menangkal radikal bebas. Selain itu, pada umbi bit juga terkandung zat anti inflamasi yang baik untuk tubuh kita.;

22. Bagus Untuk Pertumbuhan Tulang Dan Gigi;

Pada buah bit terkandung fosfor dan juga kalsium yang bekerja sama untuk menjalankan fungsi pembantu pertumbuhan tulang. Kandungan fosfor ini memang dibutuhkan anak-anak yang masih dalam masa pertumbuhan.

Nah, untuk memperoleh manfaat maksimal, kita bisa mencampurkan susu asli yang mengandung banyak kalsium karena akan bekerja sama dengan fosfor dalam pertumbuhan tulang dan gigi. Jadi, olahan yang paling tepat adalah es buah ataupun jus.;

23. Bagus Untuk Otot;

Kandungan mineral berupa magnesium dalam buah bit memiliki fungsi besar dalam menjaga kinerja otot. Magnesium yang terkandung juga lumayan untuk diambil manfaatnya dalam membantu memproduksi tenaga.

Selain itu, magnesium juga berguna dalam menjaga kepadatan tulang, hasilnya tulang tidak akan mudah keropos atau osteoporosis. Mineral lain yang ada pada buah bit juga bagus untuk otot sehingga cocok dikonsumsi semua kalangan.;

24. Untuk Pencegahan Stroke;

Stroke merupakan salah satu penyakit yang sangat berbahaya dan mudah mengancam jika kandungan kolesterol dalam tubuh tinggi. Seperti yang kita ketahui bahwa stroke bisa terjadi akibat penumpukan kolesterol pada pembuluh darah, hal ini disebabkan karena pembuluh darah yang menyempit sehingga kolesterol menumpuk dan pembuluh darah pecah.

Untuk itu, kita perlu mengatasinya dengan memakan makanan yang mengandung kalium. Sebab kalium dapat berfungsi untuk memperlebar pembuluh darah sehingga aliran darah akan lancar. Salah satu buah yang mengandung kalium adalah umbi bit, kita bisa mengambil khasiat buah bit yang satu ini dengan meminum setidaknya satu cangkir jus bit secara rutin.;

25. Mengatasi Demam Dan Mual;

Manfaat buah bit juga bisa digunakan untuk mengatasi demam dan mual yang diakibatkan karena tubuh kekurangan mineral merupa seng. Nah, kebutuhan mineral ini bisa dipenuhi dengan mengonsumsi buah-buahan, kacang-kacangan, daging hingga susu.

Perlu diketahui bahwa seng juga memiliki khasiat yang bagus dalam perkembangan jaringan di dalam tubuh. Untuk cara mengatasi mual dan demam, kita disarankan untuk meminum jus bit karena berfungsi juga untuk menyegarkan tubuh dan menghilangkan rasa mual.;

26. Membantu Pembentukan Hormon;

Manfaat buah bit yang sangat bagus untuk semua kalangan adalah dapat membantu pembentukan hormon. Pada buah bit terkandung vitamin B kompleks yang cukup lengkap termasuk vitamin B5.

Vitamin ini memiliki kegunaan yang bagus dalam membantu pembentukan hormon yang diperlukan untuk tubuh manusia. Kandungan vitamin B5 pada buah bit dapat kita ambil secara maksmial dengan mengolahnya menjadi jus atau memakannya secara langsung. Selain B5, masih ada nutrisi lainnya yang memiliki fungsi bagus dalam membantu pembentukan hormon.;

27. Menjaga Kesehatan Sistem Saraf;

Sistem saraf memang salah satu faktor peting yang harus dijaga untuk memperoleh tubuh yang sehat dan tanpa gangguan. Pada bua bit terkandung viamin B kompleks mulai dari B1, B2, hingga B9 yang memiliki manfaat penting dalam menjaga sistem saraf.

Secara umum, buah bit kaya akan nutrisi yang dinilai mampu memenuhi kebutuhan gizi harian kita dan mencegah timbulnya penyakit termasuk menjaga sistem saraf.;

28. Menyegarkan Dan Menenangkan Tubuh;

Ketika sedang beraktivitas berat atau memang memiliki kesibukan, tentunya seseorang akan mengalami kelelahan. Ketika sedang kelelahan tentunya tubuh kita terasa pucat, lesu dan malas.

Untuk mengatasinya kita bisa meminum jus buah bit setelah beraktivitas padat. Hal ini berguna untuk menghilangkan rasa lelah dan menyegarkan tubuh kita. Kandungan buah bit juga baik untuk relaksasi dan membuat tubuh kita merasa lebih tenang. Hasilnya penampilan Anda akan terjaga dan tidak terjadi pucat ataupun lesu.;

29. Menurunkan Anomali Kelahiran;

Tahukan Kawan-kawan, bahwa bit adalah buah yang kaya akan asam folat? Ibu hamil sangat dianjurkan untuk mengkonsumsi asam folat dalam jumlah yang cukup untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan yang tepat dari sumsum tulang belakang bayi selama pembuahan.;

30. Mendukung Perkembangan Janin dengan Baik;

Ternyata manfaat buah bit tidak hanya diperoleh Ibu Hamil saja, tapi juga janin dalam perut. Kandungan vitamin A dan E yang tinggi dalam bit menjadikannya cocok untuk masuk dalam daftar konsumsi bumil selama hamil sehingga bisa membantu janin berkembang dengan baik.;


Manfaat Buah Bit untuk Kecantikan;

31. Dapat Mengatasi Jerawat;

Siapa saja terutama kalangan muda pasti menganggap jerawat merupakan hal yang sangat mengerikan. Ya memang benar karena jerawat dapat mengganggu penampilan dan menurunkan kepercayaan diri terhadap umum atau orang lain.

Nah, kita bisa mengatasi jerawat ini secara berkala dengan memakan buah bit secara rutin. Kandungan anti inflamasi pada umbi bit dalam mencegah peradangan kulit atau disebut juga jerawat.

Selain itu, kandungan vitamin C pada buah bit dapat menghilangkan jerawat. Selain dikonsumsi secara langsung, kita juga bisa menjadikannya sebagai masker dengan cara menumbuknya hingga halus lalu menempelkan ke wajah.;

32. Untuk Mencerahkan Wajah;

Banyak sekali kandungan vitamin, mineral hingga antioksidan yang baik untuk mencerahkan wajah. Radikal bebas yang berupa asap kendaraan, pabrik hingga rokok merupakan penyebab wajah menjadi agak gelap dan kusam.

Sebab itulah dibutuhlan asupan nutrisi dan antioksidan pada wajah untuk membersihkannya. Cara yang paling alami adalah dengan membuat masker buah seperti buah umbi bit. Caranya seperti biasa yakni menumbuk buah bit hingga halus lalu menempelkannya pada wajah dan didiamkan selama 10 sampai 20 menit lalu bersihkan dengan air.;

33. Memberikan Rona Alami;

Kandungan zat besi, fosfor, dan protein yang kaya pada buah bit ternyata juga bisa memberikan kulit merona merah jambu yang sehat nan cantik. Selain itu, berdasarkan penelitian di Indian Dermatology Online Journal, buah bit juga kaya akan vitamin C sehingga ia mampu mencegah pigmentasi kulit dan membuat kulit tetap bersinar.;

34. Menghaluskan Kulit; 

Kawan-Kawan ingin kulit tetap halus secara alami? Coba mulai rutin konsumsi buah bit. Ini karena buah bit kaya akan zat besi dan karotenoid, yang akan menyerap dengan mudah ke dalam pori-pori kulit dan melembapkannya dari dalam.;

35. Melembabkan Kulit Kering;

Manfaat buah bit bisa membuat kulit menjadi halus dan kenyal. Sebab buah bit akan menghilangkan lapisan atas sel-sel kulit mati. Selain itu, mengonsumsi buah bit sebagai minuman bisa membantu menjaga kulit tetap terhidrasi.;

36. Menghilangkan Noda Hitam di Wajah;

Vitamin C yang ada dalam buah bit ternyata sangat efektif untuk mengurangi pigmentasi serta noda, dan mampu menghilangkan noda hitam pada wajah. Konsumsi buah bit bisa memberi tubuh asupan vitamin C dalam jumlah besar, serta akan membantu membersihkan wajah karena perubahan warna kulit dan pigmentasi.;

37. Mencerahkan Warna Bibir;

Banyak kondisi yang bisa membuat bibir jadi kering, pecah-pecah, dan berwarna gelap. Untungnya, warna cerah alami dari buah bit bisa dijadikan solusi untuk menjaga bibir tetap lembap dengan warna kemerahan yang alami.;

38. Memperbaiki Sel Kulit;

Menurut sebuah penelitian di Cina, buah bit mampu memperbaiki kesehatan kulit. Buah bit memiliki kandungan vitamin A dan antioksidan yang sangat baik untuk melawan radikal bebas dan membantu melawan kerutan pada wajah akibat penuaan.;

39. Menghilangkan Kantung Mata;

Kantung mata dan dark sirkel juga merupakan salah satu masalah yang kerap terjadi pada mereka yang sibuk. Untungnya di dalam buah bit terkandung antioksidan yang akan memberikan efek revitalisasi pada tubuh. Efek ini akan mengusir kantung mata dan area gelap di bawah mata serta menghilangkan stres.;

40. Mengatasi Mata Berwarna Merah;

Penampilan mata memang menjadi masalah tersendiri bagi sebagian orang. Sebab banyak yang kehilangan kepercayaan ketika sedang melihat orang lain, penyebab utama adalah adanya masalah pada mata sepeti mata berwarna merah.

Cara paling ampuh untuk mengatasi hal ini adalah dengan mengonsumsi buah bit. Jika ingin memperoleh khasiat buah bit secara maksimal, kita bisa membuat jus umbi bit ditambah dengan wortel. Keduanya kaya akan vitamin A yang bagus untuk kesehatan mata kita dan mengatasi mata memerah.;

41. Dapat Mencerahkan Gigi;

Gigi menjadi masalah yang juga bisa mengganggu penampilan seseorang. Sebab, setiap orang pasti ingin tersenyum, berbicara maupun menyapa orang lain. Jika terjadi masalah pada gigi, tentunya dapat menurunkan rasa percaya diri terhadap orang lain.

Untuk mengatasi masalah ini, kita bisa mengonsumsi berbagai jenis makanan yang mengandung mineral fosfor dan kalsium. Keduanya terdapat pada buah bit dengan kadar yang lumayan. Untuk memperoleh manfaat buah bit dalam mencerahkan dan menguatkan gigi, kita bisa membuat olahan es buah bit dicampur susu asli.;

42. Bagus Untuk Kesehatan Rambut;

Kepercayaan diri selain dari berat badan juga berasal dari rambut kita. Jika rambut terlihat kusut dan kering, tentu saja bisa membuat kepercayaan diri seseorang menurun. Untuk mengatasinya, kita membutuhkan asupan nutrisi dari buah ataupun sayur seperti buah bit.

Buah bit mengandung banyak nutrisi dan vitamin yang dibutuhkan oleh rambut sehingga dapat membuat rambut menjadi halus dan lebat. Untuk memperoleh khasiat buah bit yang satu ini, kita bisa meminum jus bit secara rutin. Cara yang lebih bagus adalah membuatnya menjadi pelapis rambut dengan memakai air hasil rebusan buah bit.;

43. Mencegah Rambut Rontok;

Kerontokan rambut biasanya dikaitkan dengan kekurangan kalium atau potasium. Kedua senyawa tersebut merupakan salah satu mineral yang penting bagi tubuh, terutama dalam pertumbuhan rambut.

Manfaat buah bit bisa menjadi sumber potasium yang baik dan dengan mengonsumsinya bisa mencegah kerontokan rambut serta meningkatkan pertumbuhan pada rambut.;

44. Menghilangkan Ketombe;

Selain keindahan rambut, masalah lain yang menurunkan kepercayaan diri adalah adanya ketombe di kepala. Ketombe sendiri dapat mengganggu penampilan dan menimbulkan rasa gatal yang sulit hilang.

Untuk menghilangkan ketombe, kita memerlukan banyak vitamin yang terkandung dalam buah bit. Cara paling ampuh adalah dengan membuat tumbukan buah bit yang ditempelkan pada rambut. Cara ini bisa anda lakukan dengan waktu 10 menit saja atau sampai nutrisinya banyak yang terserap.;

45. Mencegah Penuaan Dini;

Di dalam buah bit, terkandung vitamin A dan karoten yang bisa menunjang kesehatan kulit. Selain itu, buah bit juga mengandung lutein dalam jumlah cukup besar. Lutein ini berfungsi sebagai antioksidan yang ampuh melawan radikal bebas dan berperan dalam melindungi kulit.;


Cara Mengkonsumsi Buah Bit;

Buah bit cukup mudah untuk diolah menjadi beberapa olahan makanan atau minuman yang lezat. Berikut ini beberapa cara mengkonsumsi buah bit tanpa mengurangi nilai gizinya:

1. Jus buah bit;

Bentuk olahan bit yang pertama yaitu jus buah bit. Kawan-Kawan bisa langsung menghaluskan bit dan menambahkan beberapa buah atau sayur sehat lainnya untuk meningkatkan kandungan nutrisi. Namun sebelum membuat jus, pastikan seluruh bahan sudah dicuci bersih.

Untuk menjaga kebaikan dalam buah ini, tidak disarankan menambahkan gula. Karena hal tersebut dapat meningkatkan risiko diabetes.;

2. Olahan bit panggang;

Seperti ubi jalar, bit juga dapat diolah dengan cara dipanggang. Bentuk olahan ini membuat rasa manis pada bit keluar sempurna. Cara untuk membuat makanan olahan ini cukup mudah, berikut langkah-langkahnya;

Cuci bit dengan air mengalir sampai bersih.

Bungkus bit dengan aluminium foil.

Panggang di oven atau microwave sampai matang.

Setelah itu, Kawan-Kawan bisa mengupas kulitnya kemudian konsumsi selagi masih hangat.;

3. Salad bit;

Salad merupakan olahan sehat yang banyak digemari akhir-akhir ini. Bit dapat menjadi campuran salad sehat yang lezat. Berikut cara membuat salad bit dengan mudah.

Cuci bersih bit kemudian rebus atau kukus buah bit.

Setelah itu, iris tipis atau parut bit yang telah matang.

Campurkan bit dengan sayuran lainnya sesuai selera.

Tambahkan saus salad dan rempah-rempah seperti balsamic atau minyak zaitun untuk meningkatkan rasa.;


Bahaya Konsumsi Buah Bit Berlebihan;

Meskipun kaya nutrisi dan banyak manfaatnya, namun saat buah ini dikonsumsi terlalu banyak dapat menimbulkan efek samping bagi kesehatan. Berikut beberapa bahaya konsumsi buah bit berlebih:

1. Dapat menyebabkan anafilaksis;

Anafilaksis merupakan reaksi alergi akut yang membuat tubuh menjadi hipersensitif. Meskipun demikian, kondisi ini cukup jarang terjadi.;

2. Dapat menyebabkan masalah perut;

Meskipun dapat melancarkan pencernaan, namun bit juga bisa menyebabkan beberapa masalah perut seperti kembung dan kram. Kandungan nitrat juga dapat menyebabkan sakit perut. Sehingga orang yang memiliki penyakit berhubungan dengan indeks glikemik harus menghindari buah ini.;

3. Cukup berbahaya untuk organ hati;

Buah bit mengandung berbagai logam seperti tembaga, besi, magnesium, dan fosfor. Oleh sebab itu, konsumsi berlebih dapat menyebabkan logam menumpuk serta bisa merusak hati dan pankreas.;

4. Bituria;

Kondisi ini ditandai dengan perubahan warna urine setelah mengkonsumsi buah ini. Warna urine biasanya akan berubah menjadi merah muda hingga merah tua. Kondisi tersebut cukup berisiko karena dapat mengurangi zat besi dalam tubuh;

Kawan-Kawan semua, itulah tadi informasi mengenai manfaat buah bit untuk kesehatan dan kecantikan, cara memgonsumsi dan bahayanya apabila dikonsumsi berlebihan. Meskipun banyak manfaatnya akan tetapi kita tetap tidak boleh mengonsumsinya secara berlebihan.

Buah bit memang masih susah ditemukan di Indonesia, namun sudah banyak yang menanam buah ini untuk dijual secara meluas. Semoga bermanfaat.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.


Komentar

Posting Komentar