Wow! Twitter Punya Retweet Model Baru dengan Komentar Panjang

Hari ini login ke Twitter. Pas klik tanda untuk retweet, ternyata ada yang berubah. Twitter punya retweet model baru. Aku bisa komentar panjang saat RT. Wow! Hore! Asyik!

Fitur retweet model baru itu disebut retweet with comment. Dengan fitur itu, pengguna twitter dapat meretweet sebuah kicauan dengan menambahkan komentar sepanjang 116 karakter. Keren banget nggak sih?


Sebelumnya kita bisa memberi komentar saat RT dengan mengutip kicauan yang akan di-RT. Tapi, komentar kita terbatas karena jumlah karakter dihitung bersama kicauan yang akan kita RT. Dus, kadang-kadang kalau kicauan yang akan kita RT sudah panjang, kita tidak bisa memberi komentar lagi.

Fitur baru retweet dengan komentar itu baru tersedia di twitter versi web dan aplikasi iOS. Untuk aplikasi android harus menunggu beberapa minggu ke depan sampai twitter mengupdate aplikasi twitter untuk android. Kalau untuk Windows Phone kapan? Entahlah... Aplikasi twitter untuk Windows Phone saja saat ini masih kuno banget...

Bagi aku, fitur baru tersebut sangat bermanfaat karena sampai kemarin aku hanya bisa me-RT tanpa memberi komentar kalau buka twitter via web. Untuk bisa RT dengan komentar aku harus memakai aplikasi android atau tweetdeck atau hootsuite. Tapi hari ini lain, cukup dengan membuka web twitter, aku bisa melakukan RT dengan memberi komentar yang panjang.

Silakan dicoba fitur baru RT yang diberikan twitter dan apakah Kamu sama dengan aku, merasa fitur baru tersebut sangat bermanfaat.

Komentar

  1. iya jadi enak komen panjang
    tapi jadi ga bisa ngedit yang di rituit
    eh itu ilegal yah..? hihii

    BalasHapus
  2. iya kak aku barusan nyoba setelah baca artikel ini karena sudah lama gk bukak tweeter

    BalasHapus
  3. Fitur baru ini buat Twiitteran jadi makin asyik :)

    BalasHapus

Posting Komentar