Siapa Samaun Samadikun yang Menjadi Doodle Google 15 April 2016?

google doodle hari lahir samaun samadikun 2016-04-15
Google Indonesia menampilkan sketsa wajah Samaun Samadikun sebagai doodle situs Google Indonesia. Apabila tetikus digeret ke doodle itu, akan muncul keterangan "Hari Lahir Samaun Samadikun ke-85. Siapakah Samaun Samadikun hingga Google Indonesia membuatnya menjadi doodle?

Profesor Samaun Samdikun adalah adalah seorang insinyur, pendidik, dan ilmuwan Indonesia yang jasa-jasanya di bidang elektronika telah diakui oleh dunia ilmu pengetahuan. Beliau seorang penulis yang menulis banyak publikasi ilmiah nasional maupun internasional di bidang elektronika. Berikut informasi yang Kang Kombor kutip dari Wikipedia.

Prof. Samaun Samadikun adalah salah satu pendiri dari Akademi Ilmu Pengetahuan Islam (1986) dan salah satu pendiri Akademi Ilmu Pengetahuan Indonesia. Pada tahun 1987-1992 ia menjadi Anggota MPR RI sebagai Utusan Golongan.

Ia adalah penulis dan turut menulis banyak publikasi ilmiah nasional maupun internasional dalam bidang tunnel diodes, instrumentasi nuklir, fabrikasi IC, energi, industri elektronika, dan pendidikan serta editor buku "mikroelektronika".

Jasa-jasanya di bidang elektronika diakui dunia ilmu pengetahuan, termasuk cita-citanya menjadikan kota Bandung sebagai "Kota Chip" di Indonesia. Ia memprakarsai program Bandung High Technology Valley (BHTV).
 Profesor Samaun Samadikun lahir di Magetan, Jawa Timur, pada 15 April 1931. Beliau dikarunia umur 75 tahun. Meninggal dunia pada 15 November 2006 di Jakarta.

Ketika menyelesaikan program S3 di Stanford University pada 1971, Profesor Samaun Samadikun menulis disertasi berjudul "An Integrated Circuit Piezoresistive Pressure Censor for Biomedical Instrumentation".

Profesor Samaun Samadikun mendapatkan penghargaan Bintang Mahaputra Utama dari Pemerintah Republik Indonesia pada 1994.

LIPI Press pernah menerbitkan buku tentang beliau berjudul "Profesor Samaun Samadikun: Sang Petani Silikon Indonesia".

Komentar