Banyak Pengaya Firefox Tidak Bisa Dipakai di Firefox Quantum


Kabar mengenai Firefox Quantum yang sudah diluncurkan secara resmi oleh Mozilla adalah kabar baik buat para pengguna peramban berlogo rubah itu. Apalagi dibumbui dengan janji berbagai macam fitur penuh perbaikan yang disematkan pada Firefox Quantum. Namun di sisi lain, pemutakhiran Firefox ke Firefox Quantum itu membuat banyak pengaya menjadi tidak bisa dipakai di peramban Firefox Quantum.

firefox extensions tidak memenuhi standard firefox quantum

Pengaya berupa ekstensi yang tidak memenuhi stadard Firefox itu didekativasi secara otomatis oleh Firefox. Pengguna hanya memiliki dua pilhan atas ekstensi yang dideaktivasi itu, yaitu membuang atau mencari ekstensi pengganti.

Tidak bekerjanya banyak pengaya Firefox bukan kali ini saja terjadi. Pada beberapa kali update Firefox sebelumnya juga acap kali terjadi ada pengaya Firefox yang tidak bisa dipakai pada versi Firefox terbaru. Umumnya, pengaya-pengaya yang tidak bisa dipakai lagi itu adalah pengaya-pengaya yang sudah lama tidak dimutakhirkan untuk memenuhi stadard Firefox yang terbaru.

Untuk Kawan-Kawan yang baru saja memutakhirkan Firefox ke Firefox Quantum, apakah banyak ekstensi Firefox yang Kawan-Kawan pakai sebelumnya dan tidak bisa dipakai lagi pada Firefox Quantum?

Komentar